Juara Bangkalan Open Pelajar Swim Se - Indonesia

Salam Semangat dan Sukses untuk kita semua. Antusiasme masyarakat untuk membina bibit perenang ternyata sangat luar biasa. Salah satunya yaitu di Kabupaten Bangkalan mengadakan Kejuaraan Renang Pelajar "Bangkalan Open Pelajar Swim 2022". Untuk lomba kali ini dibuka untuk pelajar se Indonesia yang memperebutkan Piala Bupati Bangkalan.

Open Pelajar Swim Se - Indonesia ini dilaksanakan pada tanggal 12 September 2022 di Kolam Renang Goa Pote Wisata Alam Bukit Jaddih, Desa Parseh, Kecamatan Socah. Beberapa Peserta Didik SDN Pajagalan II Sumenep yang mengikuti lomba tersebut yaitu ananda Gurendra Syaelendra Sofa dan ananda Rafaello Putra Setyadita

Ananda Gurendra dan ananda Rafaello sangat semangat berlatih sore bahkan sampai malam hari di kolam renang mutiara tirta. Dan alhamdulillah atas ijin Allah, ananda Gurendra Syaelendra Sofa berhasil meraih Juara 2 Renang Gaya Estafet Bebas. Sedangkan ananda Rafaello Putra Setyadita berhasil meraih Juara 2 Renang 4 x 50m Gaya Bebas.

Selama perlombaan alhamdulillah peserta didik sudah bisa tampil dengan maksimal. Dan hasil yang didapatkan juga luar biasa. Sesuai dengan pepatah Arab "Man Jadda Wajada" siapa yang berusaha dengan sungguh - sungguh, maka ia akan behasil.

Semoga lomba renang ini bisa dilaksanakan setiap tahun, agar bibit perenang yang ada di setiap kabupaten bisa mengasah kemampuannya dan bisa bersaing dengan atlit dari luar negeri.

Terimakasih, semoga bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar